Jumat, 10 Agustus 2012

telaah kurikulum


1.      Judul Buku                  : Bahasa dan Sastra Indonesia untuk SMA/MA kelas IX
2.      Penulis                         : Eko Djuharmie
3.      Editor                          : S. Prapanca
4.      Desainer sampul          : Suyatno
5.      Setting & Layout        : Burhan Rudi
6.      Ukuran Buku              : 17,6 x 25 cm
7.      Penerbit                       :Penerbit Epsilon Grup
8.      Tahun Terbit                : 2007

Buku tersebut di atas akan diteliti untuk mengetahui keadaannya untuk
dipakai sebagai buku sumber pembelajaran Bahasa Indonesia pada kelas XI yakni dilihat dari SK dan KD nya serta kelayakan isinya sesuai dengan kurikulum dan kualitas buku teks.
     Dalam melakukan penelitian ini, peneliti menggunakan pedoman pada kualitas buku teks dan kesesuain buku teks dengan kurikulum yang telah dipelajari pada mata kuliah telaah kurikulum.
A.    Pendekatan
Dalam buku teks Bahasa dan Sastra Indonesia ini pengarang berpatokan pada tiga komponen proses belajar mengajar dari segi bahan terlihat bahwa setiap pelajaran dalam buku ini mengedepankan empat pokok bahasan, yaitu :
Ø  Mendengarkan
Ø  Berbicara
Ø  Membaca
Ø  Menulis
B.     Tujuan
Secara umum para penyusun buku teks Bahasa Indonesia bertujuan untuk membekali siswa mengenai keilmuan tentang bahasa khususnya bagaimana berbahasa Indonesia dengan baik dan benar. Demikian juga halnya dengan buku ini, penulis bertujuan untuk membekali siswa dengan ilmu kesastraan dan juga memperoleh kemampuan berbahasa dengan baik dan benar, baik secara lisan maupun tulisan.
C.     Bahan
Dalam buku teks yang berjudul Bahasa dan Sastra Indonesia ini, pengarang menyajikan bahan dan materi yang cocok sesuai untuk dijadikan sebagai bahan pembelajaran. Itu dapat dilihat dari cara penulis menyajikan bahan disetiap pelajaran, yakni terdapat keempat aspek keterampilan dalam berbahasa Indonesia antara lain, yaitu :
Ø  Mendengarkan
Ø  Membaca
Ø  Menulis
Ø  Berbicara
Untuk lebih jelasnya mari kita lihat bagian isi setiap butir khusus semester satu mulai dari pelajaran pertama.
1.      Mendengarkan
a.       Menemukan pokok-pokok isi sambutan/khotbah yang didengar.
b.      Merangkum isi pembicaraan dalam wawancara
c.       Membuat sebuah laporan wawancara
d.      Mengidentifikasi peristiwa, pelaku, dan perwatakannya, dialog, dan konflik pada pementasan drama.
2.      Membaca
a.       Menemukan perbedaan paragraf induktif dan deduktif melalui kegiatan membaca intensif.
b.      Membaca berita dengan intonasi, lafal, dan sikap membaca yang baik.
c.       Menganalisis jenis paragraf yang terdapat dalam wacana.
d.      Menemukan unsur-unsur intrinsik dan ekstrinsik hikayat.



3.      Menulis
a.       Menulis proposal untuk berbagai keperluan
b.      Menulis surat dagang dan surat kuasa
c.       Mengungkapkan prinsip-prinsip penulisan resensi.
d.      Mengaplikasikan prinsip-prinsip penulisan resensi.
4.      Berbicara
a.       Menjelaskan secara lisan uraian topik tertentu dari hasil membaca (artikel atau buku)
b.      Menjelaskan hasil wawancara tentang tanggapan narasumber terhadap topik tertentu.
c.       Mempresentasikan hasil penelitian secara runtut dengan menggunakan bahasa yang baik dan benar.
d.      Mengomentari tanggapan orang lain terhadap persentasi hasil penelitian.
D.    Metode
Menurut pengamatan peneliti, buku ini layak dijadikan bahan sumber pembelajaran, karena dapat dilihat dari cara pengarang atau penulis menyampaikan bahannya sesuai dengan kesesuaian buku teks dengan kurikulum dan sesuai dengan kualitas buku teks, yaitu :
1.  Sudut pandang
2.  Kejelasan konsep
3.  Relavan dengan kurikulum
4.  Menarik minat
5.  Menambahkan motivasi
6.  Ilustrasi
7.  Komunikatif
8.  Penunjang mata pelajaran lain
9.  Menghargai perbedaan individu
10. Memantapkan nila-nilai
E.  Media
Fungsi media dalam pengajaran sangat penting untuk memperjelas atau memudahkan siswa dalam memahami pelajaran. Itu terlihat jelas dalam buku ini yakni terdapat beberapa media pembelajaran yang bertujuan memudahkan siswa dalam memahami pelajaran, antara lain terdapat :
1.   Table
2.   Contoh-contoh
3.   Rangkuman materi di akhir pembahasan
4.   Pelatihan-pelatihan
F.   Evaluasi
Evaluasi sangat penting sekali dalam mengetahui keberhasilan sesuai proses pembelajaran. Dalam buku ini juga sangat tepat sesuai penulis selalu membuat evaluasi di setiap akhir pembahasan materi berupa tugas-tugas. Berupa pertanyaan yang berkaitan dengan materi yang disajikan.
G.  Tata Bahasa
Dari segi pemakaian bahasa, buku teks yang berjudul Bahasa dan Sastra Indonesia ini, dapat dijadikan sebagai sumber contoh serta teladan bagi setiap masyarakat pembelajar dan pengguna bahasa, karena berdasarkan penelitian yang telah dilakukan bahwa struktur dan penggunaan bahasa dalam buku ini sesuai dengan kaidah bahasa indonesia. Baik dilihat dari struktur kalimatnya, pilihan katanya, gaya bahasa serta penggunaan tanda baca yang benar.
Dari hasil analisis di atas peneliti menyimpulkan bahwa buku teks yang berjudul “Bahasa dan Sastra Indonesia” yang diperuntukan kelas XI layak untuk dijadikan buku atau sumber pembelajaran.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar